Cara Agar Laptop Tidak Lemot, Hapus File Sampah di Lokal Disc

Guru-Baik.Com - Ada banyak sekali hal yang menyebabkan kinerja laptop menurun, Akan sangat panjang jika harus dijelaskan satu persatu. Oleh karena itu kali ini kami akan membahas dan memberikan solusi bagaimana mengatasi kinerja laptop semakin lambat akibat terlalu banyak file sampah yang dibiarkan menumpuk, sehingga memberatkan saat laptop beroperasi. Hal ini terjadi sebenarnya akibat terlalu banyaknya kapasitas RAM yang digunakan untuk menyimpan file-file sampah yang tidak berguna sehingga laptop menjadi lemot, bahkan bisa mati total atau blue screen (kesalahan sistem) jika tidak lagi mampu untuk beroperasi.

Tentu saja hal seperti ini bisa jadi sangat menjengkelkan. Terlebih jika ada banyak pekerjaan yang menumpuk untuk dikerjakan menggunakan laptop tersebut.

Baiklah, untuk mengatasi hal tersebut mungkin tutorial singkat kami ini bisa memaksimalkan kembali kinerja laptop menjadi stabil lagi.

Bagaimana caranya? Silahkan ikuti langkah-langkah dibawah ini :

#Pertama, Tekan tombol "windows + tombol huruf R" secara bersamaan.

#Kedua, Selanjutnya akan muncul jendela RUN dilayar, silahkan ketik %temp% pada kolom yang disediakan. Setelah itu klok "OK". LIhat gambar.

#Ketiga, Deretan file sampah di local disk akan muncul, Silahkan hapus seluruh file sampah tersebut.

#Keempat, sahabat semua bisa menghapus file sampah satu persatu. Atau jika ingin cepat klik diantara file sampah, kemudian blok semua. caranya : tekan tombol "ctrl + A". Dan tekan tombol DEL pada keybor atau klik kanan dan pilih delete.

#Kelima, hapus secara permanen file sampah yang telah dihapus tadi. Caranya : Temukan folder sampah "recycle bin", buka dan blok Seluruh file tekan tmbol "ctrl + A" dan delete.

Agar lebih jelas, silahkan simak tayangan video yang telah kami buat melalui link berikut : "Video tutorial hapus sampah laptop"

Akhir kata, Sekian informasi kali ini kami berikan, semoga bermanfaat.

Belum ada Komentar untuk "Cara Agar Laptop Tidak Lemot, Hapus File Sampah di Lokal Disc"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel